Perbandingan Radiator Aluminium dan Tembaga, Bagus Mana??

Perbandingan Radiator Aluminium dan Tembaga

Radiator Aluminium vs Tembaga, Salam otomotif…  Kembali lagi kali ini MarahmeraH akan mengupas tuntas tentang bagaimana perbandingan radiator aluminium dan tembaga. Radiator memang salah sati komponen otomotif yang terpenting yaitu sebagai salah satu media melepas panas mesin dengan bantuan sirkulasi air yang didinginkan dengan kipas. Sering terjadi mobil atau motor mogok karena overheat atau mesin terlalu panas. Mesin overheat terjadi karena sisitem pendingin mesin tidak bekerja dengan baik.

Sebagai salah satunya adalah radiator yang rusak (mampet atau bocor) beberapa hal bisa terjadi, selain penggunaan air radiator yang tidak bagus bisa juga karena usia yang sudah mulai tua. Dalam pemakaian radiator pada mobil atau motor terdapat beberapa tipe berdasarkan bahan yang digunakan. Tipe radiator yang pada umumnya di gunakan adalah radiator aluminium drngan bahan aluminium dan radiator trmbaga dengan bahan tembaga. Lalu banyak pertanyaan yang muncul saat akan melakukan penggantian part radiator ini “sebenarnya bagus pakai radiator aluminium atau memakai yang dari bahan tembaga?” 

MarahmeraH kali ini akan membahas berbagai menjawab pertanyaan dari para montir bengkel atau bahkan pemilik mobil tentang Radiator Aluminium VS Radiator Tembaga.

Sampai saat ini masih banyak yang meempertanyakan apakah bagus menggunakan radiator aluminium atau radiator tembaga. Dan pastinya dimanakah letak perbedaan ini dan bagaimana kelebihan dan kekurangan  masing masing antara rafiator aluminium atau radiator tembaga.

Untuk meningkatkan efisiensi dalam penggunaan radiator dengan memperhitungkan segala aspek keuntungan produsen mobil saat ini banyak yang menggunakan radiator dengan bahan aliuminium. Mobil keluaran baru rata-rata pakai radiator alumunium, hal ini dilakukan karena dengan bahan aluminium akan menekan beban berat kendaraan yang tidak mengurangi kualitas hasil yang dihasilkan. Selain itu dari aspek nilai harga memproduksi radiator dengan bahan aluminium akan lebih ekonomis dan efisien dibandingan menggunakan bahan tembaga. Faktanya harganya pun untuk aluminium jauh lebih murah 3 kali lipat serta alumunium jauh mudah di dapat untuk bahan bakunya sehingga perusahaan atau pabrik bisa selalu produksi.

Apakah bahan alumunium lebih bagus dalam hal melepas panas? 

Pada dasarnya bahan aluminium lebih cepat melepaskan panas keudara sekitar, tetapi jika terlalu tebal susah untuk menghantarkan panas tersebut. jadi Perbandingan radiator aluminium dan radiator tembaga bagus mana tergantung perawaran yang kita lakukan yanh paling utama adalah gunakan sparepart sesuai dengan rekomendasi pabrikan.

Bisa gak radiator alumunium di service?

Radiator aluminium pada umumnya memiliki 2 jenis, yaitu radiator aluminium dengan cover tank aluminium, kemudian ada yang menggunakan jenis radiator aluminium dengan cover tank plastik. Perlu di perhatikan bahwa radoator aluminium yang bisa di service adalah radiator aluminumium dengan cover tank plastik. Karena cover plastik ini bisa di lepas, sehingga saat terjadi mampet bisa di bersihkan dengan cara di korok kalo bahasa bengkel.

Sedangakan radiator aluminium dengan cover aluminium menjadi satu kesatuan susah untuk di lepas. Karena kedua part ini dilas menjadi satu kesatuan.

Apakah radiator alumunium itu kalau bocor sudah tidak dapat di tambal ? 

Pada dasarnya menambal radiator aluminium memang tidak di sarankan akan tetapi sebenarnya tinggal tingkat kebocoran nya seperti apa, jika kebocoran terjadi di sebabkan pengapuran memang sudah tidak bisa di tambal, kalaupun bisa di tambal lama kelamaan akan terjadi penyumbatan dan akan menyebabkan overheat mesin.

Baca Juga: Sistem Pelumasan Motor 4 Tak

Apa yang di maksud dengan pengapuran di radiator? 

Alumunium itu bersifat penetralisir kapur, yaitu alumunium itu akan menyerap zat kapur yang terdapat pada air radiator. Sebenarnya ini adalah perbedaan paling mencolok antar radiator alumunium dan tembaga. 

Mengisi radiator memakai air sumur atau pam banyak mengandung kapur. Dengan rentan waktu yang lama kapur tersebut akan menempel dan makin menumpuk pada dinding alumunium dan lama kelamaan kapur itu akan menebal. jika kapur yang menempel di dinding aluminium sudah menebal akan menggerogoti lapisan aluminium tersebut dan akan menimbulkan pengapuran. Sebagai contoh ceret/kuwali yang sering di gunakan untuk merebus air biasanya bagian bawahnya akan tibul endapan putih yang berupa zat kapur. Ini terjadi karena memang itulah sifat alumunium penetralisir kapur.

Sifat lain dari alumunium adalah lunak, logam ini lebih lunak di bandingkan logam jenis lain seperti tembaga,kuningan,besi dll.  Jika sudah terjafi pengapuran atau kebocoran yang signifikan segera ganti dengan radiator baru.

Pasrtikan saat penggantian dengan part baru mengikuti rekomendasi dari pabrikan atau menggunakan standar sparepart.

Baca Juga: Sistem Pelumasan Motor 2 Tak

Berapa tahun daya tahan radiator alumunium itu dan kapan harus di ganti?

Daya tahan bahan alumunium ini bermacam-macam, tergantung perawatan dan penggunaan part yang di padukan. Daya tahan radiator berbahan aluminium Ada yang 1 tahun dah pada bocor,ada yang 5 tahun baru mengalami kebocoran bahkan ada yang 10 tahun baru rusak atau bocor. Semua itu tergantung dari bahannya tebalnya, kekerasannya, serta bagaimana kita merawat dan air apa yang kita pakai untuk mengisi radiator milik anda. Tanya jawab di atas dapat menyimpulkan pertanyaan perbandingan radiator aluminium dan tembaga sebagai berikut:

Radiator alumunium

  •  Menetralisir kapur
  • Lebih Lunak dibanding radiator tembaga
  • Kalau bocor karena pengapuran tidak bisa di tambal
  • Daya tahan rata-rata 5 tahun
  • Harga lebih murah

Radiator tembaga

  • Tidak dapat menatralisir kapur
  • Lebih keras dan berat dari alumunium
  • Kalau bocor masih bisa di tambal karena lebih mudah untuk di las atau di patri
  • Daya tahan lebih dari 20 tahun
  • Harga relatif lebih mahal

Demikian kesimpulan kami tentang perbandingan radiator alumunium dan tembaga. Semoga bermanfaat dan menambah ilmu untuk kita semua. Seandainya dalam postingan kami ini banyak kekurangan yang mungkin kami belum tahu,  info keredaksi kami untuk perbaikan.